Jakarta, Beritakotanews.com: Terkatung-katungnya pemilihan wakil Gubernur Provinsi DKI Jakarta semakin membuat geram dan gemes ustadzah Umanah, bahkan yang mestinya sidang Pilwagub seharusnya pada Januari 2020 mendatang, hingga saat ini tatib pilwagub belum juga ditetapkan oleh pimpinan Dewan. Kata Ustadzah Hj Umanah Kordinator 56 Majelis Taklim se DKI Jakarta gemes. ketua MTP IPHI DKI Jakarta Majlis Ta’lim perempuan Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia.
“Kasihan saja melihat pak Anis harus kerja sendiri, kalau ada wakilnya kan paling tidak bisa untuk partner,” Ujar Hj.Umanah, Sabtu 14/12/2019.
Jika memang kesulitan mencari figur ideal untuk mendampingi pak Anis, lanjut Hj.Umanah, KH.Munahar yang pernah ramai di calonkan sebagai calon alternatif boleh juga, insa Alloh pak Anis setuju, lanjut hj.Umanah.
Hj.Umanah menyampaikan hal tersebut terkait dengan berita tentang pilwagub yang terancam tertunda karena hingga mendekati akhir Desember Tatib belum diketok palu juga oleh anggota Dewan.
Terkait dengan berita tersebut Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKS DKI Jakarta juga mendesak kepada Pimpinan Dewan untuk segera menetapkan Tatib Pilwagub mengingat Sidang pilwagub seharusnya terlaksana pada Januari 2020.
Sebagaimana diberitakan poskota, Ketua Fraksi PKS DPRD DKI Jakarta Mohammad Arifin mengatakan pimpinan Dewan tinggal mengesahkan Tatib Pilwagub. Pasalnya, proses pemilihan wagub akan diagendakan pada Januari 2020 mendatang.
“Kita minta tatib secepatnya disahkan. Kalau sudah ada tatib, bisa langsung diadakan pemilihan wagub sebagaimana kesepakatan dari hasil pansus DPRD sebelumnya,” kata Arifin, Jumat (13/12/2019).
Arifin mengatakan partainya tidak akan mengusulkan nama lain sebelum ada perubahan. Usulan dari Gerindra masih dipelajari sama DPP dan nama tersebut bisa ditolak.tutupnya.(fin).