Manukwari, Beritakotanews.com: Membangun karakter remaja sebagai generasi penerus agar memiliki akhlakul karimah menjadi tanggungjawab kita semua, karena pemuda kini adalah pemimpin masa depan, maka perlu ditanamkan karakter yang baik, sehingga ketika jadi pemimpin akan menjadi pemimpin yang berbudi pekerti. Demikian dikatakan Ustadz Edi Susilo, saat mengisi ceramah di pengajian yang diadaka oleh Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Kabupaten Manokwari bersama Remas Al-Mubarok LDII Fanindi Manokwari.
Pengajian bersama antara Pengurus BKPRMI dengan remaja masjid Almubarok dengan mengambil thema ‘Bersama membangun pemuda remaja yang Beraklakhul Karimah dan Profesional Religius’, dihadiri Bapak Masrawi Ariyanto Ketua DPD BKPRMI Manokwari yang juga anggota DPRD Kabupaten Manokwari.
Turut hadir pada pengajian yang diadakan pada Sabtu, 4/3/2020 di Masjid Almubarok para pengurus BKPRMI dan para remaja LDII baik yang berada di Kabupaten maupun Provinsi Papua Barat.
Ustadz Edi Susilo penceramah Dai Kambtibmas Polda Papua Barat yang juga ulama senior LDII Papua Barat dalam pesan tausyiahnya mengajak agar menjadi generasi yang memiliki watak sifat karakter yang terpuji.
“Jadilah generasi pemimpin bangsa ini dengan memiliki akhlak yang baik, sehingga akan menjadi pemimpin masa depan yang profesional relegius, seperti yang ditanamkan oleh para pengurus LDII kepada para generasi mudanya,” ujar Ust. Edi Susilo, Sabtu 4/3/2020.
Hal senada juga disampaikan oleh ketua BKPRMI Masrawi Ariyanto saat memberikan sambutanya.(Arya).