Tangerang, Beritakotanews.id : Guna menjalin dan mempererat silaturahim serta menjalin kerekatan kemitraan, sekaligus minta doa restu untuk kelancaran MUNAS IV, Senkom Mitra Polri Kepengurusan Kabupaten Tangerang beraudiensi dengan Kasat Binmas Polres Kabupaten Tangerang.

Audiensi Pengurus Senkom Mitra Polri Kabupaten Tangerang dalam rangka silaturahim serta mohon doa restu atas rencana MUNAS IV PP Senkom Mitra Polr yang akan dilaksanakan pada 19-20/7/2022 diterima langsung oleh Kasat Binmas Polres Kabupaten Tangerang, AKBP Agus Priyono.

Kasat Binmas Polres Kabupaten Tangerang, AKBP Agus Priono, yang didampingi Kanit Binpolmas AIPDA Ansori, SH., beserta jajaran, menerima pengurus Senkom Mitra Polri diruang rapat Binmas Mapores.

“Alhamdulillah Silaturajim dengan Kasatbinmas Polres berjalan lancar, beliau menerima dengan baik bahkan mendoakan agar Munas PP Senkom bisa sukses berjalan dengan baik,” Jelas Khoerul Huda, Kepada Beritakotanews.id, usai audiensi.

Audiensi Pengurus Senkom Mitra Polri Kabupaten Tangerang dengan Kasatbinmas Pores Kabupaten Tangerang yang berlangsung pada Sabtu, 2/7/2022 bertempat di Mapolres, dipimpin langsung oleh Ketuanya, Khoerul Huda.

Dalam Kesempatan audiensi tersebut, selain silaturahim dan mohon doa restu kelancran Munas IV PP Senkom, Pengurus Senkom Kabupaten Tangerang juga berkesempatan untuk menyampaikan program kerjanya.

Kepada Kasatbinmas.dan jajaranya, Khoerul Huda mewakili pengurus lainnya menyampaikan 3 Klaster fokus kerja yakni :

1.Senkom Mitra Polri dengan menembus jarak tanpa batas, mengemban misi cipta kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat

2.Senkom Rescue dengan siaga saat aman siap saat dibutuhkan, mengemban misi mitigasi dan evakuasi dalam giat sosial kebencanaan

3.Senkom Bela Negara dengan
NKRI harga mati adalah rakyat terlatih yang mengemban misi sebagai komponen cadangan yang mempunyai potensi sebagai bela negara.(fin).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *