Jakarta, Beritakotanews.id : Menanamkan jiwa kepemimpinan bagi siswa -siswinya SMA Alhuda Cengkareng Jakarta Barat sukses menyelenggarakan Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) di Hotel Delamar Puncak, Bogor.

LDKS yang diadakan pada hari Jumat hingga Sabtu, 18-19 Oktober 2024 ini dimulai dengan apel pembukaan yang dipimpin oleh Kepala SMA Alhuda Cengkareng Jakarta Barat, Wiyono, M.Pd.

Apel pembukaan tersebut juga sekaligus meresmikan pembukaan pelaksanaan dan penyerahan peserta kepada tim instruktur LDKS, dengan memasangkan name tag kepada perwakilan peserta LDKS.

“Untuk LDKS tahun 2024 ini SMA Alhuda Cengkareng mengambil tema ‘Membangun Generasi Pemimpin yang Berkarakter Profil Pelajar Pancasila, sehingga diharapkan melalui LDKS ini peserta didik bisa menerapkan materi LDKS dalam kehidupan sehari-hari,” harap Wiyono M.Pd.Kepala SMA Alhuda Cengkareng.

Adapun dalam LDKS tahun ini, lanjut Wiyono M.Pd, materi yang diberikan adalah pelajaran baris berbaris, Leadership atau Kepemimpinan, karya tulis, senam bersama, bela negara dan pembelajaran dasar lainnya yang sekiranya dapat berguna bagi peserta didik.

Senada dengan Kepsek, Ketua panitia pelaksana LDKS SMA Alhuda Cengkareng Nurul Fitriyah, M.Pd menyampaikan bahwa materi LDKS adalah untuk mengenalkan peserta pada konsep-konsep dasar yang meliputi :
– Keorganisasian.
– Self Basic Management / Manajemen Diri.
– Technological Of Participation (Teknik Pengambilan Keputusan).
– Spiritual Quantum sebagai media evaluasi diri.

LDKS yang diselenggarakan untuk siswa-siswi fase E atau kelas 10 ini diikuti oleh sekitar 300an lebih peserta, dan 30an guru pendamping serta panitia.

Turut serta mendampingi kegiatan tersebut H.Ahmad M.Pd Perwakilan Yayasan bidang Pendidikan, Muhammad Fathoni Wakil Kepala Sekolah bidang Kurikulum, Nurul Fitriah M.Pd Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, Herni Novitasari Wakil Kepala Sekolah bidang Humas serta para guru pendamping lainnya. (fin).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *