Jakarta, Beritakotanews.com: Musibah banjir yang melanda warga DKI Jakarta menyisakan kepedihan warga terutama yang tertimpa musibah banjir. Rumah beserta isi perabotannya hingga kendaraan pribadi rusak tak bisa berfungsi sebagaimana mestinya.

Banyak warga yang terdampak banjir kehilangan harta bendanya mulai dari tempat tinggal dan perabotan yang rusak hingga kendaraan bahkan surat-surat berharga.

“Ini kan sangat menyedihkan, bayangkan jika kita yang tertimpa demikian tentu akan merasakan hal yang sama, oleh karenanya melalui posko peduli banjir, Majelis Ulama Indonesia Provinsi DKI Jakarta disamping menginstruksikan ke wilayah kota dan kabupaten juga membuka posko,” Jelas KH.Yusuf Aman, Sekretaris Umum MUI DKI Jakarta.

Kepada siapa saja yang tersentuh hatinya dan yang mau membantu sesama, MUI Provinsi siap menyalurkan,”lanjut Sekum MUI Provinsi DKI yang sekaligus penanggungjawab Posko Peduli Banjir di Jakarta, Sabtu,11/1/2020.

Selanjutnya KH. Yusuf Aman, MA. Mengatakan kita sebagai warga jakarta yang peduli dengan sesama merasa terpanggil, dengan adanya musibah

“Kita Instruksi kan ke pengurus MUI kota, kecamatan dan sampai ke tingkat kelurahan untuk melakukan Istigosah untuk keselamatan bangsa,” Sambung KH.Yusuf Aman,MA.

Sekum selanjutnya menyampaikan bahwa bantuan masyarakat yang disalurkan melalui posko MUI DKI insa Alloh besok minggu 12/1/2020 akan disalurkan langsung kepada warga yang terdampak banjir.(fin)