Jambi, Beritakotanews.id : GOR Kotabaru Kota Jambi menjadi saksi semangat juang ratusan pelajar dari seluruh penjuru Provinsi Jambi dalam ajang Kejuaraan Provinsi Tarung Derajat Tingkat Pelajar se-Provinsi Jambi yang digelar mulai 24 hingga 27 Juli 2025. Sebanyak 218 atlet muda dari 11 Kabupaten/Kota siap menunjukkan kemampuan terbaik mereka dalam kejuaraan bergengsi ini.
Ketua Umum Pengprov Kodrat Jambi, Yuzar, mengatakan bahwa kejuaraan ini menjadi wadah strategis untuk mencari bibit-bibit unggul Tarung Derajat di tingkat pelajar. Selain memperebutkan Piala Bergilir Ketum Kodrat Jambi, para juara akan memperoleh piagam penghargaan dan uang pembinaan.
“Kami berharap seluruh atlet dan perangkat pertandingan menjunjung tinggi sportivitas. Ini bukan sekadar soal menang atau kalah, tapi bagaimana kita membentuk karakter tangguh dan mental juara,” ujar Yuzar.
Lebih lanjut, Yuzar menambahkan bahwa kejuaraan ini merupakan sarana pengujian mental, fisik, dan teknik para atlet, sekaligus persiapan menuju kompetisi nasional bahkan internasional di masa depan.
Sementara itu, Ketua Harian Kodrat Jambi, Engkos Kosasi, menjelaskan bahwa pertandingan terbagi dalam tiga kategori utama:
– Tarung Bebas Putra-Putri tingkat SMA
– Tarung Bebas Putra-Putri tingkat SMP
– Seni Gerak untuk tingkat SD, SMP, dan SMA
Adapun pada hari pertama, Kamis 24 Juli, panitia menggelar sejumlah agenda penting seperti Teknikal Meeting, Refreshing Wasit dan Juri, Timbang Badan, serta Cek Kesehatan untuk memastikan kesiapan dan keselamatan peserta.
Ketua Panitia, Melvin P. Hutabarat, menyampaikan bahwa pembukaan resmi kejuaraan akan berlangsung pada Jumat, 25 Juli 2025, pukul 08.30 WIB, dan rencananya akan dibuka langsung oleh Ketum Kodrat Jambi, serta dihadiri oleh Ketua Umum KONI Provinsi Jambi dan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Jambi.
“Seluruh pendanaan kegiatan ini murni berasal dari Pengprov Tarung Derajat Jambi, sebagai bentuk komitmen kami dalam memajukan olahraga bela diri ini di Bumi Sepucuk Jambi Sembilan Lurah,” jelas Melvin.
Kejuaraan ini diharapkan menjadi momentum emas untuk memperkuat pembinaan olahraga Tarung Derajat di kalangan pelajar, serta mempererat silaturahmi antar-daerah di Provinsi Jambi.(Rosyid)