H.Katno Hadi, SE. Ketua Umum Senkom Mitra Polri saat memberikan arahan tentang Bela Negara.(Foto : Ist).

Jakarta, Beritakotanews.com: Musibah bencana alam yang sering terjadi  di Indonesia bukanlah sebuah kutukan dari Alloh SWT, ini semua karena posisi negara Indonesia berada di atas lempeng bumi paling aktif dan cincin api pasifik yang sangat aktif, namun demikian sebagai warga negara yang berketuhanan yang maha esa tentu tetap harus percaya adanya qodlo dan qodhar Alloh SWT. Karena semua yang terjadi adalah kehendakNYA jua. ujar H.Katno Hadi, Ketua Umum Senkom Mitra Polri mensikapi adanya bencana yang akhir-akhir ini melanda bangsa Indonesia.

“Sebagai orang yang beriman kepada Alloh SWT, tentu kita yakin dan percaya bahwa semua musibah itu kehendakNYA, bisa jadi musibah ini cobaan, atau peringatan atau ujian bagi kita, karenanya kami mengajak kepada seluruh bangsa untuk bersabar, instrospeksi diri dan banyak-banyak berdoa meminta ampunan kepada Alloh SWT dan meminta pertolonganNYA,” Kata H Katno Hadi, Ketua Umum Senkom Mitra Polri saat memberikan arahan kepada anggota Rescue Senkom Mitra Polri yang sedang berjibaku membantu menolong para korban bencana, baik musibah jatuhnya pesawat Sriwijaya Air maupun yang sedang membantu menolong bencana alam.

Pada kesempatan itu, H.Katno Hadi juga memberikan tip untuk kesiapsiagaan bencana diwaktu yang tak diduga, seperti malam atau dini hari, baik bencana alam maupun bencana lainya seperti kebakaran, banjir dan bencana lainya.

Inilah 10 langkah yang dimaksud untuk dilaksanakan oleh siapa saja dalam mewaspadai terjadinya bencana:

1. Tidur berpakaian yang benar (lengkap), jangan hanya pakai sarung, apalagi permpuan.
2. Yang perempuan muslim Jilbab selalu siap.
3. Batteray Handphone selalu terisi cukup
4. Jangan kunci pintu kamar
5. Tidur Jangan pakai headset
6. Handphone, laptop, jam tangan, dompet atau barang berharga lainnya diletakkan pada tempat yang dapat segera diambil
7. Mobil dan Motor selalu diparkir dengan kepala menghadap keluar
8. Simpan kunci motor dan mobil di satu tempat yang mudah diambil
9. Menyiapkan pakaian yang cukup untuk 2-3 hari, terlipat rapi, termasuk pakaian dalam dll didalam tas atau koper yang tersimpan.
10. Sholat tepat waktu, dan jangan lupa berdoa sebelum tidur memohon lindungan dan keselamatan semua.

” ini ikhtiyar, usaha dan upaya menjaga diri, bentuk kesiapsiagaan bencana, karena hal ini akan banyak manfaatnya saat bencana terjadi. Semoga Allah SWT selalu mengampuni segala dosa kita, dan semoga kita senantiasa dalam lindunganNya dan selalu diberikan keselamatan dari segala mara bahaya dan dari segala bencana,” tutupnya.(fin).