Jambi – DPD Partai Golkar Kota Jambi menggelar kegiatan Konsolidasi dan Buka Puasa Bersama, sekaligus peresmian Kantor baru di Kawasan Pasar Kota Jambi, pada Sabtu (15/03/2025).
Pada kegiatan ini turut hadir Ketua DPD Golkar Provinsi Jambi, Cek Endra, Ketua DPD Golkar Kota Jambi, Budi Setiawan serta pengurus dan kader Golkar Kota Jambi.
Dalam sambutannya, Budi Setiawan mengucapkan terimakasih kepada Ketua DPD Golkar Provinsi Jambi sekaligus Anggota DPR RI, Cek Endra yang telah hadir pada kegiatan tersebut.
Budi menyebutkan bahwa hari ini adalah hari spesial bagi pengurus Golkar Kota Jambi, karena peresmian kantor baru mereka.
“Hari ini hari spesial bagi kami disini, karena hari ini peresmian kantor baru DPD Golkar Kota Jambi,” kata Budi.
Ia berharap keberadaan Golkar ini terus memberikan manfaat, khususnya masyarakat Kota Jambi.
“Mudah-mudahan dengan keberadaan Golkar Kota Jambi disini, bisa memberikan manfaat bagi warga Kelurahan Kayo Hitam Pasar Jambi dan warga setempat,” ungkapnya.
Sementara itu, Cek Endra pun dalam sambutannya langsung memuji pengurus Golkar Kota Jambi, yang telah berhasil menjadi pemenang di Pemilu 2024 kemarin.
“Terimakasih dan selamat kepada Ketua DPD Golkar Kota Jambi dan para pengurus yang telah berhasil menjadi pemenang di Pemilu 2024,” tuturnya.
Ia berpesan kepada pengurus Golkar Kota Jambi, untuk merapatkan barisan dan mendekat diri dengan masyarakat ke depannya.
“Perjuangan kita masih panjang, ke depan saya harap Partai Golkar terus dekat dengan masyarakat. Rapatkan barisan, perkuat pengurus dan dekatkan dengan masyarakat,” pungkasnya.