Beredar Potongan Video Kisah Pengejek Adzan Matinya Berubah Jadi Anjing. Loh Kok Bisa Pas Ya?
Ditengah Ramainya perbincangan soal pernyataan Menteri Agama RI, Yaqut Cholil Qoumas yang menyamakan suara adzan dengan gonggongan anjing. Muncul sebuah potongan video dari sebuah sinetron “Hidayah” yang pernah ditayangkan salah satu stasiun TV swasta beberapa waktu lalu.
Potongan video tersebut dibagikan oleh salah seorang netizen bernama Erna Sitompul berjudul “Pengejek Adzan Meninggalnya Berubah Jadi Anjing,” dicuitan akunnya @erna_st.
Dalam potongan video itu diceritakan seorang lelaki yang merasa resah dan tak suka jika ada panggilan suara azan berkumandang dari sebuah madjid dekat rumahnya karena dinilainya sangat berisik dan menganggu.
Lelaki itu kemudian terus menerus memprotes pengurus masjid yang mengumandangkan adzan yang dianggapnya suara azan itu “berisik dan menganggu”.
Kemudian istri dari lelaki itu tak henti hentinya menyadarkan suaminya agar tidak boleh sembarangan bicara soal adzan karena suara adzan itu panggilan suci untuk umat Islam melaksanakan kewajibannya shalat.
Nah, di akhir video akibat mulutnya terus menerus mengeluhkan suara adzan, si lelaki itu kemudian mulai diserang penyakit aneh, sambil merintih kesakitan, anehnya lagi perangainya pun justru berubah menjadi anjing, hingga akhirnya lelaki itu mati dan berubah wujud menjadi anjing. Loh kok bisa pas ya ?
(Ahmad Zarkasi)