JAMBI, Beritakotanews.id :Usia muda bukanlah penghalang untuk berprestasi. Hal itu dibuktikan oleh Azzahra Surbakti, bocah berusia 4 tahun asal Kota Jambi yang sukses mencuri perhatian lewat penampilan memukau di berbagai ajang fashion show bergengsi.
Siswi cilik dari Superkids School ini baru saja menorehkan prestasi membanggakan di ajang The Class Of Titan Jambi 2025, yang digelar di WTC Batanghari Jambi pada 1–2 November 2025 dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda.
Pada kesempatan tersebut, Azzahra berhasil meraih Juara 2 Fashion Show Batik Casual, menampilkan pesona batik yang elegan dengan gaya percaya diri dan senyum menawan.
Tak hanya itu, Azzahra juga telah menyabet Juara Best Performance Milan Management 2025 dan Juara 3 Fashion Show Colourfull Milan 2025
Penampilannya yang anggun dan penuh energi menjadikan dirinya salah satu peserta yang paling disorot di setiap event yang diikuti.
Owner Milan Management, Andre Milan, yang juga penyelenggara acara, memberikan apresiasi tinggi atas semangat dan bakat luar biasa Azzahra.
“Azzahra adalah anak yang memiliki segudang bakat dan prestasi. Ia giat, penuh percaya diri, dan selalu tampil maksimal di setiap kesempatan,” ujar Andre Milan.
Sementara itu, Sekretaris Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Jambi, Nofianto, turut menyampaikan rasa terimakasih kepada Milan Management yang telah menjadi wadah bagi anak anak Kota Jambi dalam menyalurkan bakatnya dibidang Fashion Show dan Seni,” tuturnya
Dengan segala pencapaian di usia yang sangat muda, Azzahra Surbakti anak dari pasangan Johanis Surbakti dan Novli Rahmania menjadi inspirasi bagi banyak anak-anak di Jambi untuk berani tampil, berkreasi, dan mengukir prestasi sejak dini. Ia membuktikan bahwa mimpi besar bisa dimulai dari langkah kecil yang penuh semangat dan keyakinan.(rosyid).

